Dear sahabat da Trooper Bali / KTI Bali dimanapun berada,
Pada tanggal30 Mei 2015 yang lalu beberapa sahabat da Trooper Bali berkumpul di Villa Silungan yang merupakan Kediaman sahabat kita Pak Agung Mega Hartama yang punya hajat merayakan Ulang Tahun. Di Villa luas nan asri ini kami mengadakan private party kecil dengan hidangan lawar ayam dan sayur urab khas Bali yang disajikan oleh Pak Agung Mega dan istri.



Hidangan menu khas Bali dengan sate lilit, sayur urab, dan lawar menjadi menu yang nikmat malam itu. Apalagi ditambah beer bintang dingin, membuat kami serasa berada di awing awang saat setengah mabuk. Ha ha ha…
Ada Pak Agus Kabinawa, Profesor Komang Artayasa, Kak Agus, Agung Wiratama, Ngurah dan temannya, dan beberapa orang lainnya yang turut bergabung.
Perayaan Ulang Tahun ini menjadi istimewa karena ternyata Ulang Tahun Pak Agung Mega bersamaan dengan Ulang tahun sahabat kita Bli Boncel yang adalah dedengkotnya Troonus Bali.

Selamat Ulang Tahun Pak Agung Mega dan Bli Boncel. Semoga semakin bertambahnya usia semakin sukses dalam setiap usahanya dan semakin arif dan bijaksana dalam menjalani kehidupan ini.
Astungkara Pak Agung dan Bli Boncel.

Dewa Dwipayana
DK 999 YQ
Hi-Roof-Black-Trooper